Parimo, Rotari.id- Rapat Paripurna Pengucapan Sumpah dan Janji Anggota DPRD Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) masa bakti 2024-2029 digelar di Ruang Sidang Utama Gedung DPRD Kabupaten Parimo, Senin, 2 September 2024. Sebanyak 40 legislator terpilih Kabupaten Parigi Moutong mengucapkan sumpah dan janjinya sebagai wakil rakyat yang dibacakan oleh Ketua Pengadilan Negeri Parimo.
Ditemui usai acara, Sugianto Rerungan, Anggota DPRD Kabupaten Parigi Moutong periode 2024-2029 menyatakan terimakasih dan aspirasi setinggi-tingginya kepada masyarakat, khususnya di Dapil 5 Kabupaten Parigi Moutong yang telah mempercayakan dirinya untuk memegang amanah sebagai wakil rakyat.
“Tentunya ini merupakan tanggung jawab yang besar dan tidak mudah. Namun insyaallah, saya akan berusaha semaksimal mungkin menjaga amanah yang diberikan ini hanya untuk kesejahteraan masyarakat Kabupaten Parigi Moutong, khususnya masyarakat di Dapil 5 Parimo,” kata Sugianto Rerungan.
Politisi Muda Partai NasDem ini menyatakan terharu atas dukungan pihak keluarga, kawan, sahabat, dan kolega yang sungguh luar biasa sehingga dirinya bisa terpilih.
“Terimakasih kepada keluarga, sahabat, kawan, dan kolega yang telah memberikan support yang luar biasa kepada saya sehingga bisa mencapai di posisi ini,” ungkapnya.
Sosok yang akrab disapa Sugi ini mengatakan, dirinya sesegera mungkin melakukan konsolidasi kembali, bersilaturahmi, mendengar, menampung aspirasi masyarakat Dapil 5 Kabupaten Parigi Moutong agar dapat ditindaklanjuti dengan baik.
“Ini pengalaman baru bagi saya. Bisa dikatakan saya politisi yang baru lahir. Olehnya, saya masih sangat membutuhkan masukan, kritik, dan saran dari masyarakat. Butuh banyak belajar. Namun saya yakin, hubungan baik yang telah terbangun dengan masyarakat Dapil 5 Parimo saat ini, bisa menjadi pegangan saya untuk menjadi lebih baik sebagai wakil rakyat,” kata Sugi.
Sebagai ungkapan ketaatan, rasa syukur dan terimakasih, usai pelantikan, Sugianto Rerungan langsung sungkem kepada Sang Ayah yang berkesempatan hadir dalam acara tersebut. (cp)
1 Komentar
In seven matches 온라인카지노 since the start of July, no club has picked up more points than Gangwon’s 16